Cara Mencari Supplier Untuk Dropshipper Pemula


Dalam memulai sebuah usaha, barang dagangan adalah hal yang paling utama untuk dimiliki. Walaupun kini kita mengenal sistem usaha dropship yang tidak memerlukan barang atau produk untuk memulai usaha, namun ketersediaan supplier penyedia produk tersebut haruslah dimiliki.
Supplier adalah pihak yang menyediakan produk untuk anda jual. Selain itu, kehadiran supplier semakin penting karena dapat memberikan anda harga yang murah untuk memulai usaha.
Pertanyaannya sekarang adalah: Bagaimana mencari supplier untuk usaha dropship anda?
Banyak yang bertanya tentang permasalahan supplier. Pasalnya, para dropshipper semakin kesulitan dalam menemukan supplier. Dan jika anda salah satu dari mereka, berikut beberapa cara yang bisa anda coba:

1. Kenali Marketplace
Cara mencari supplier untuk dropshipper pemula adalah dengan mengecek marketplace. Marketplace adalah hal yang harus anda kenali karena akan sangat membantu anda kelak.
Ada beberapa marketplace lokal yang bisa anda kenali seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee ataupun yang lain. Jika anda ingin mencoba bermain dropship dengan jangkauan yang lebih luas lagi, mungkin anda akan tertarik dengan Amazon dan Alibaba ataupun yang lainnya.
Tampilan Awal Amazon.com

Semakin dekat dengan marketplace anda akan semakin mengerti pula bagaimana cara kerja serta akan memudahkan anda dalam mendapatkan penjualan. Hal ini karena masing-masing marketplace memiliki kelebihan tersendiri yang membedakannya dari marketplace lainya.

Bukalapak.com; salah satu marketplace lokal Indonesia

2. Sortir
Setelah anda mengenal marketplace, langkah selanjutnya dalam cara mencari supplier untuk dropshipper pemula adalah melakukan sortir. Dalam poin ini, kita akan mencobanya dengan menggunakan marketplace Tokopedia.

A. Tentukan kategori produk yang ingin dijual di toko online kalian. Pastikan produk tersebut adalah produk yang cukup dikuasai.
Kenapa harus seperti itu? Agar ketika ada calon konsumen yang bertanya tentang produk tersebut, kalian bisa menjawabnya walaupun produk tersebut tidak kalian miliki. Calon konsumen akan mengetahui jika kalian hanya menebak-nebak sehingga mereka akan pergi dan tidak akan ada transaksi setelah itu.

B. Pada pojok kanan atas, kalian akan menemukan option urutkan. Klik option ini dan pilih menu Penjualan. Kenapa harus Penjualan? Bukankah ada banyak pilihan yang lain?


Pilihan Penjualan akan membantu kalian dalam menentukan produk apa yang paling laku dan paling banyak dibeli di paling atas sampai dengan produk yang tidak laku sama sekali di urutan paling akhir. Produk yang paling laku itulah yang harus kalian jadikan referensi untuk produk dropship di toko nantinya.

C. Pada bagian kiri bawah, scroll kebawah, kalian akan menemukan menu option yang lain. Lokasi: centang lokasi dimana toko kalian dibuat karena jika berbeda tentu akan berdampak pada ongkos kirim nantinya yang akan menjadi mahal.


Sedangkan untuk dukungan pengiriman, pilihlah Same Day Service. Kenapa? Ini karena hanya supplier asli saja yang menyediakan pengiriman Same Day Service karena mereka memiliki produk yang ready stock.
Untuk toko pilih yang gold merchant (supplier selalu memiliki gold merchant dalam tokonya sebagai salah satu identitas bahwa toko mereka merupakan toko yang terpercaya).
Dan yang terakhir adalah rating. Usahakan anda hanya mencentang rating dengan bintang 4 atau 5. Rating menggambarkan tentang kualitas produk, pelayanan, serta pengiriman. Semakin tinggi ratingnya, semakin direkomendasikan supplier tersebut.
Untuk memilih toko mana yang patut anda jadikan supplier, berikut gambar ilustrasi untuk memudahkan dalam memahaminya, berikut gambar yang bisa membantu anda dalam praktek:

2.1. Adalah waktu yang dibutuhkan supplier untuk mengirim order anda. Usahakan anda memiliki supplier yang cepat dalam proses pengiriman agar konsumen anda nantinya tidak terlalu lama menunggu untuk mendapatkan produk yang sudah dipesan.
2.2. Adalah kapan toko tersebut dibuat. Toko yang baru buka terkadang terindikasi sebagai toko dropship pula. Selain itu, toko yang sudah buka sejak lama terkadang memiliki tingkat reputasi yang tinggi.
2.3.Reputasi adalah hal penting lainnya yang harus diperhatikan. Semakin tinggi reputasinya, semakin baik pula kualitas toko tersebut. 
2.4. Transaksi sukses adalah gambaran bahwa semua order yang diterima oleh toko tersebut berhasil dikirim. Jika presentase toko kecil, bisa jadi order yang anda persan tidak dikirim.

3. Etika
Etika adalah hal yang sangat sering dilupakan oleh para dropshipper. Padahal etika adalah hal yang sangat penting untuk dimiliki. Karena walaupun anda membantu menjual produk milik orang lain, pada dasarnya semua orang memiliki privasi yang harus dihormati. Jangan sampai karena anda melupakan hal ini, order anda tidak diterima oleh mereka walaupun mereka memiliki produk yang anda miliki. Jika ini terjadi, sudah dapat dipastikan anda akan mendapatkan kerugian.
Walaupun banyak toko lain yang menjual produk serupa, nyatanya harga diantara mereka cukup jauh selisihnya dan anda hanya mengambil dari supplier yang menjual dengan harga yang murah.
Jadi, jika anda ingin memulai usaha ini dan sudah menemukan supplier yang cocok, chat mereka untuk meminta izin dropship. Tidak perlu khawatir, karena kebanyakan dari mereka pasti akan menerima permintaan anda untuk menjadi dropshipper mereka karena kehadiran anda sudah pasti akan membantu penjualan mereka nantinya.
 
Gunakan fitur Chat untuk bertanya

Itulah beberapa cara mencari supplier untuk dropshipper pemula yang harus anda tahu. Mulailah berlangganan newslatter blog kami untuk mendapatkan informasi lain mengenai dropship dan pekerjaan lain.

Salam

No comments:

Post a Comment